Thursday, June 30, 2016

Budidaya Tanaman Sorghum


Tanaman sorgum merupakan tanaman yang memiliki ciri fisik seperti tanaman jagung namun memiliki bentuk biji atau buah yang berbeda. Bentuk tanamannya memang mirip sekali dengan jagung namun bentuk bijinya lebih mirip ke serealia lain yakni gandum. Keduanya memiliki karbohidrat yang sangat tinggi sehingga kedua tanaman ini baik gandum maupun sorghum banyak dijadikan sebagai makanan pokok dibeberapa daerah seperti nusa tenggara barat dan nusa tenggra timur. Tanaman ini sangat mudah dibudidayakan karena tanaman sorghum bisa dibilang mudah beradaptasi, tidak mudah terserang hama dan mampu bertahan di tempat yang sangat kering. 

Untuk cara budidaya tanaman sorghum dapat dilakukan melalui beberapa langkah di bawah ini:

1. Pengolahan lahan 

Langkah pertama ketika anda ingin bercocok tanam jenis tanaman sorghum anda harus membajak sawah sebanyak sekali atau dua kali kemudian ratakan tanahnya. Penanaman baru bisa dilakukan setelah tanah didiamkan selama 2 atau 3 minggu. 

2. Penanaman tanaman sorghum

Tanaman sorghum bisa dilakukan setelah anda memilih bibit yang sesuai dengan kualitas yang terbaik. untuk teknik penanaman tanaman sorghum ini dilakukan dengan cara memberi lubang pada tanah dengan menggunakan kayu lalu masukkan beberapa biji ke dalam satu lubang setelah itu tutup dengan tanah. Setelah seminggu biasanya biji tanaman sorghum telah berkembang menjadi tunas dan siap untuk di lakukan penyiangan. Sisihkan atau pindahkan tanaman sorghum yang tumbuh dengan sangat rapat, karena tanaman yang tumbuh terlalu rapat tidak akan tumbuh secara maksimal. 

3. Perawatan 

Perawatan tanaman sorgum ini bisa dibilang gampang - gampang sulit karena anda cukup melakukan penyiraman sesekali dan memberikan pupuk khusus. Selain itu bersihkan rumput liar yang hidup di sekitar tanaman sorgum anda karena dapat menghambat pertumbuhan tanaman sorghum. Pengecekan berkala dilakukan dengan tujuan agar tanaman anda bisa ditangani lebih dini jika ternyata tanaman sorghum terinfeksi oleh jenis hama tertentu. Masing – masing hama memiliki cara penanganan yang berbeda jadi jika tanaman sorghum anda terkena hama maka pastikan anda mengetahui jenis hama apa yang menyerang tanaman sorghum anda.

Tanaman sorghum akan siap di panen ketika bijinya sudah mulai berwarna kecoklatan dan semakin merunduk pertanda bahwa semua biji telah terisi sempurna. Teknik panen tanaman sorghum ini cukup mudah yakni dengan memotong bagian tangkai yang memiliki biji mulai dari 10-15 cm di bagian bawah biji dengan menggunakan pemotong yang tajam berupa sabit. Nah sekian informasi mengenai cara budidaya tanaman sorghum, jika anda berminat untuk mencobanya jangan lupa cari informasi lengkapnya dari para petani yang sebelumnya telah sukses menanam tanaman sorghum ini. Selamat mencoba ! 

No comments:

Post a Comment